Selasa, 25 Juli 2023

Twitter Akan Ubah Logo Burung serta Ganti Nama Jadi X

Twitter akan berganti nama menjadi X dan tak lagi memakai brand burung, kata pemilik dan CEO baru media sosial tersebut, Elon Musk, pada Minggu (23/7/2023). Didirikan pada 2006, Twitter mengambil namanya dari permainan suara burung yang berkicau dan menggunakan emblem burung sejak awal berdiri. Hingga akhirnya, perusahaan membeli saham emblem burung biru muda seharga 15 dollar AS (kini Rp 225.000), menurut situs web desain creative Bloq.

Namun, pada Minggu (23/7/2023) larut malam, Elon Musk mengubah foto profilnya menjadi rencana logo baru Twitter yaitu huruf X putih dengan latar belakang hitam. Ia juga mengubah bio Twitter-nya menjadi "X.com". Elon Musk mengatakan, logo ini menggunakan dekorasi seni minimalis dan X.com sekarang mengarah ke twitter.com.


Pendiri SpaceX itu sebelumnya mengunggah twit, "Jika logo X yang cukup bagus diunggah malam ini, kami akan menayangkan ke seluruh dunia besok."


Pria kelahiran Afrika Selatan 52 tahun yang lalu tersebut menambahkan, dengan identitas baru media sosial ini maka unggahan (put up) akan disebut "X". Elon Musk menamai perusahaan induk Twitter sebagai X employer, dan sebelumnya berujar bahwa akuisisinya adalah percepatan menciptakan X, aplikasi untuk segalanya. Dikutip dari kantor berita AFP, Elon Musk merujuk ke perusahaan X.com yang ia dirikan pada1999. Versi selanjutnya kemudian menjadi alat pembayaran PayPal yang terkenal. 

"Didukung oleh AI (kecerdasan buatan), X akan menghubungkan kita dengan cara yang baru mulai kita bayangkan," twit kepala eksekutif Twitter Linda Yaccarino, Minggu (23/7/2023). Yaccarino--eksekutif penjualan periklanan di NBCUniversal yang bulan lalu diburu Elon Musk untuk menjadi CEO Twitter--mengatakan, platform media sosial ini berada di titik puncak untuk memperluas cakupannya. 

"X adalah masa depan dari interaktivitas tanpa batas--berpusat pada audio, video, perpesanan, pembayaran/perbankan--menciptakan pasar worldwide untuk ide, barang, layanan, dan peluang," twit Yaccarino.

Share:

Senin, 26 Juni 2023

Kuliah Online - Universitas Banten Jaya (Unbaja)



Membuka Program Kuliah Online Tahun Akademik 2023/24

Fakultas Ilmu Komputer sebagai salah satu fakultas yang erat dengan teknologi informasi, berfokus pada teori dan strategi penerapan ilmu komputer dan software. Era digital saat ini tidak hanya mendorong suatu industri untuk berlomba-lomba mengembangkan teknologi informasi agar dapat bersaing dalam dunia bisnis. Akan tetapi dalam kehidupan sehari-hari kita cenderung menggunakan teknologi informasi dalam berbagai aktifitas bahkan dalam dunia pendidikan sekalipun. Hal ini membuat setiap institusi pendidikan untuk ikut mengembangkan sistem pendidikan ke arah digital sesuai tuntutan di masyarakat. Sistem pendidikan ini salah satunya dapat melaksanakan pembelajaran jarak jauh dengan memanfaatkan teknologi informasi berbasis online.

Atas hal tersebut Universitas Banten Jaya (Unbaja) mencoba mengikuti tren yang berkembang di masyarakat dengan cara membuka pendidikan berbasis elektronik atau yang kita sebut kuliah online atau online learning. Meskipun begitu sistem perkuliahan tetap mengacu pada standar kurikulum pendidikan nasional sehingga tidak mengurangi kualitas pendidikan itu sendiri.



Salah satu keunggulan online learning dalam perkuliahan adalah mendatangkan kemudahan bagi mahasiswa. Selama mahasiswa memiliki komputer atau smartphone yang terhubung ke internet maka dimanapun dia berada, online learning tetap dapat dilakukan. Mahasiswa dan pengajar (dosen) dapat mengakses berbagai informasi dimanapun dan kapanpun sehingga mempermudah mereka untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar.

Share:

Sabtu, 24 Juni 2023

6 Tips Aman Membersihkan Layar Laptop



Selain membersihkan keyboard laptop, layar juga merupakan salah satu bagian dari laptop yang harus rajin dibersihkan. Tapi, berbeda dengan keyboard laptop yang lebih mudah dibersihkan, membersihkan layar laptop pada dasarnya sedikit lebih tricky dan juga harus berhati-hati. Salah sedikit, hal tersebut bisa menyebabkan konsleting.

Untuk itu, yuk perhatikan tips dan trik membersihkan layar laptop berikut ini!

1. Matikan laptop terlebih dahulu

Sebelum kamu membersihkan layar laptop, pastikan terlebih dahulu kamu sudah mematikan laptop terlebih dahulu untuk menghindari konsleting dari bahaya koneksi listrik tersebut. Di samping itu, mematikan laptop bsia membuat debu lebih terlihat dan membuatmu lebih mudah untuk membersihkannya.

2. Gunakan lap kering untuk membersihkan debu

Untuk proses membersihkan layar laptop yang pertama adalah dengan menggunakan lap kering. Usahakan untuk membersihkan layar laptop dengan perlahan dan hindari tekanan berlebih terhadap layar tersebut karena bisa meninggalkan goresan atau konsleting karena tekanan dari jari tersebut.

3. Gunakan kain lembut

Selain memperhatikan tekanan dalam mengelap kaca, pastikan juga kamu menggunakan kain yang berbahan lembut untuk membersihkan layar tersebut untuk menghindari bekas goresan dari bahan kain tersebut yang terlalu kasar. Menggunakan kain mikrofiber dan kain berbahan katun adalah jenis kain yang sangat direkomendasikan untuk menjadi pembersih layar laptop.

4. Semprotkan larutan ke kain

Kalau kamu merasa membersihkan layar laptop hanya menggunakan kain kering saja nggak cukup, kamu bisa menggunakan cairan pembersih untuk membantu mengangkat debu tersebut. Namun, hindari langsung menyemprotkan cairan tersebut ke layar laptop, namun semprotkan terlebih dahulu cairan tersebut ke kain lap dengan bahan-bahan yang sudah direkomendasikan tadi. Menyemprotkan cairan pembersih langsung ke layar laptop dapat mengakibatkan resiko konsleting atau bahkan bisa menyebabkan layar terbakar karena kontaminasi air kepada layar tersebut.

5. Pastikan layar tersebut kering sebelum menggunakannya

Sebelum kamu menggunakan laptop kembali, pastikan bahwa layar laptop tersebut sudah cukup kering dari bekas cairan pembersih tersebut untuk menghindari kerusakan komponen karena kelembapan atau sisa-sisa embun atau cairan yang masih tersisa di layar tersebut.

6. Biarkan layar kering secara alamiMenggunakan 

hairdryer memang bisa membuat layar laptopmu menjadi cepat kering. Namun, menggunakan hairdryer atau pembantu pengering lainnya dapat menyebabkan kerusakan komponen internal akibat suhu panas terhadap laptop tersebut. Jadi, lebih baik bersabarlah menunggu layar tersebut kering secara alami.

Cara yang satu ini nggak susah kok untuk dilakukan. Untuk menjaga kebersihan laptop kamu bisa lho membersihkan layar laptop secara berkala. Misalnya saja dengan menjadwalkannya setiap satu minggu sekali mungkin setiap hari Senin untuk mengawali minggu baru.

Mudah kan? Jangan lupa ya untuk selalu mematikan laptop ketika ingin membersihkan. Kamu yang punya laptop dengan layar sentuh atau touchscreen ada baiknya membersihkan layar secara berkala ya.

Share:

Rabu, 21 Juni 2023

Elon Musk Akan Tanamkan Chip di Otak Manusia Akhir Tahun Ini

 



Teknologi.id - Neuralink, perusahaan yang dimiliki oleh Elon Musk, dikabarkan telah mendapatkan izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat untuk memasukkan chip ke otak manusia. Rencana ini diungkapkan oleh Musk dalam acara VivaTech di Paris.

Tujuan Musk adalah melakukan implantasi perangkat manusia pertamanya pada akhir tahun ini. Chip tersebut akan dipasang pada otak pasien yang mengalami tetraplegia atau kelumpuhan.

Meskipun Musk tidak menyebutkan jumlah pasien atau lamanya chip tersebut akan ditanamkan, ia mengungkapkan bahwa kemungkinan kasus pertama akan terjadi pada akhir tahun ini.

Neuralink juga telah mengumumkan melalui Twitter resminya bahwa mereka telah mendapatkan izin FDA untuk meluncurkan studi klinis manusia pertama. Jika berhasil, perusahaan ini akan memberikan perangkat antarmuka otak-komputer kepada manusia, yang akan ditanamkan di kepala mereka.

Chip otak yang disebut Link dirancang untuk membantu orang dengan kelumpuhan parah agar dapat berkomunikasi kembali melalui teknologi kontrol eksternal menggunakan sinyal saraf.

Dengan ini, orang yang menderita penyakit degeneratif seperti ALS dapat memperoleh kemampuan komunikasi kembali. Mereka hanya perlu menggerakkan kursor dan mengetik dengan pikiran mereka.

Neuralink merupakan industri baru dalam bidang antarmuka otak-komputer (BCI), di mana sistem ini menguraikan sinyal otak dan mengubahnya menjadi perintah untuk teknologi eksternal.

Perusahaan ini telah melewati beberapa tahap pengujian dan pengumpulan data keamanan yang komprehensif sebelum memperoleh persetujuan FDA untuk perangkat medis komersial.

Share:

Translate

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog